Jakarta – Waktu senggang di sela-sela kesibukan Anda ada baiknya jika dimanfaatkan dengan tepat. Bagi Anda yang tengah dalam progam diet, mengemil tentunya bukan pilihan terbaik.
Berikut ini beberapa kegiatan bermanfaat yang membuat waktu senggang menjadi lebih menyenangkan namun tidak menambah berat badan seperti dilansir dari metrotvnews.com, Jumat (23/6/2017):
1. Mencari menu makanan sehat di media sosial
Media sosial tak bisa lepas dari kehidupan saat ini. Agar lebih bermanfaat, cobalah mencari jenis makanan sehat yang dibagikan dalam media sosial dan rencanakan untuk membuatnya di kemudian hari.
2. Mendengarkan musik agar rileks
Dengarkanlah jenis musik meditasi yang merilekskan selama beberapa menit sambil melakukan olahraga pernapasan. Meditasi membantu mengurangi produksi hormin stres kortisol sehingga mencegah Anda untuk mengemil.
3. Merencanakan olahraga
Daripada bergosip dengan rekan kerja, lebih baik Anda mengisi waktu senggang dengan merencanakan olahraga sepulang kantor atau waktu lain.
Jika Anda sudah berencana dan mengaktualisasikannya, maka berat badan akan berkurang karena kalori terbakar saat berolahraga.
4. Berjalan kaki
Tanpa disadari, gerakan ringan seperti berjalan kaki di siang hari dapat membakar kalori secara signifikan. Hanya duduk seharian dapat menambah berat badan. Oleh karena itu, berjalanlah minimal satu jam untuk membuat badan bergerak.
Baca juga: Calon Ayah ? Sebaiknya Lakukan 7 Hal Ini
5. Ngemil sehat
Jika Anda suka ngemil, pilihlah manakan yang sehat seperti yogurt, beri, atau apel dan hindari kue dan keripik. Cemilan sehat tersebut mengandung serat, protein, dan lemak sehat yang membuat Anda kenyang lebih lama. (Yayan – www.harianindo.com)