Home > Ragam Berita > Nasional > Polisi Masih Buru Tersangka Perampokan SPBU Daan Mogot

Polisi Masih Buru Tersangka Perampokan SPBU Daan Mogot

Jakarta – Hingga saat ini tim penyidik Polres Metro Jakarta Barat masih memburu pelaku perampokan yang terjadi di SPBU Daan Mogot, dekat Jembatan Gantung, Cengkareng.

Polisi Masih Buru Tersangka Perampokan SPBU Daan Mogot

Diketahui Davidson Tantono (30) tewas mengenaskan saat berada di pom bensin Jembatan Gantung. Davidson tewas akibat letusan timah panas yang dimuntahkan kawanan rampok ke kepalanya pada Jumat 9 Juni 2017.

Namun, hingga saat ini petugas kepolisian belum bisa menangkap kawanan rampok tersebut. Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Purnomo menjelaskan, hingga saat ini tim penyidik masih terus melakukan upaya maksimal guna meringkus kawanan rampok tersebut.

Baca juga: Polri Jelaskan Tidak Terbitkan Surat Pengawalan Kepulangan Habib Rizieq

“Kami masih melakukan upaya-upaya untuk menangkap mereka (kawanan rampok),” ucapnya pada Minggu (11/6/2017).

Namun ditanyakan terkait berapa orang yang sudah diperiksa hingga saat ini, Purnomo enggan merinci hal tersebut. “Nanti kalau sudah ada perkembangannya dan sudah menemui titik terang akan kami kabari,” katanya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

Viral, Bendera Merah Putih Terpasang Terbalik di Kantor DPD PKS

Viral, Bendera Merah Putih Terpasang Terbalik di Kantor DPD PKS

Situbondo – Bulan Agustus telah tiba. Sejumlah tempat di seluruh penjuru Tanah Air Indonesia mulai ...