Home > Ragam Berita > Nasional > Setya Novanto Tampik Isu Bakal Jadi Cawapres Jokowi

Setya Novanto Tampik Isu Bakal Jadi Cawapres Jokowi

Jakarta – Ketua Umum DPP Golkar Setya Novanto menegaskan dirinya sama sekali tak ada niat untuk mencalonkan diri sebagai bakal calon wakil presiden di Pilpres 2019. Ia menepis kabar jika dirinya diusung maju sebagai pendamping Joko Widodo.

Setya Novanto Tampik Isu Bakal Jadi Cawapres Jokowi

“Dari saya, saya enggak ada niat sama sekali untuk mencalonkan cawapres,” kata Novanto di Jakarta pada Jumat (26/5/2017).

Setnov akan menyerahkan sepenuhnya persoalan nama cawapres pada Presiden Jokowi. Ia pun memastikan tak ada satu pun kader Golkar yang menyatakan dirinya akan menjadi cawapres.

“Saya serahkan kepada Presiden. Dari Golkar enggak ada ngomong kayak gitu,” kata Novanto.

baca juga: Djarot Bakal Diangkat sebagai Gubernur DKI Definitif

Sebelumnya, pasca forum Rapimnas Golkar di Balikpapan, Kalimantan Timur, isu mencuat bila Golkar akan mengusulkan nama kadernya sebagai bakal cawapres Jokowi.

Hal ini setelah disampaikan Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie yang menginginkan agar kader internal partai diusung maju ke Pilpres 2019 mendampingi Jokowi. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Anggota FPI Dituding Tampar dan Ancam Bocah, Ini Kata Habib Novel

Anggota FPI Dituding Tampar dan Ancam Bocah, Ini Kata Habib Novel

Jakarta – Sekjen DPD Front Pembela Islam (FPI) DKI Jakarta Novel Bamukmin meminta agar masyarakat ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis