Manchester – Sebuah bom meledak di dalam stadion Manchester Arena pada Senin (22/5/2017) malam waktu setempat, bertepatan dengan digelarnya konser penyanyi Ariana Grande. Dilaporkan sebanyak 19 orang tewas dan 50 orang lainnya mengalami luka-luka.
Ledakan bom diketahui terjadi saat Ariana Grande akan menyanyikan lagu terakhirnya.
Dikutip dari Express, Selasa (23/5/2017) para penonton konser langsung berlarian menyelamatkan diri menjauh dari Manchester Arena.
Salah seorang saksi mata mengatakan, malam itu menjadi malam yang terburuk baginya dimana dirinya terus berlari menjauh dari Manchester Arena untuk tetap bertahan hidup.
“Malam yang benar-benar buruk, aku terus berlari menjauh dari Manchester Arena untuk menyelamatkan hidupku,” ujar seorang saksi yang tak disebutkan namanya.
Berikut ini sejumlah foto yang menggambarkan suasana konser pasca ledakan:
(samsul arifin – www.harianindo.com)