Jakarta – Pihak kepolisian mengamankan sejumlah pria dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Duren Sawit, Jakarta Timur, karena tidak jelas kepentingan mereka. Apalagi mereka berasal dari luar Jakarta.
“Ada 11 orang yang ber-KTP dari Madura, diamankan dari Kebon Singkong, Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono kepada wartawan di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (19/4/2017).
Mereka yang ditangkap ini semuanya mengenakan kemeja warna putih dan celana panjang.
“Yang jelas mereka bukan warga Jakarta yang mau mencoblos. Kedatangannya tidak jelas sehingga dibubarkan,” sambungnya.
Total yang diamankan sebanyak 10 orang yang kesemuanya kemudian dibawa ke Mapolsek Duren Sawit untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
(samsul arifin – www.harianindo.com)