Bandung – Wali Kota Bandung Ridwan Kamil yang diusung Partai Nasdem untuk maju menjadi calon Gubernur Jawa Barat membuat survei di akun Instagram-nya, @ridwankamil, dengan menanyakan respon masyarakat bagaimana kalau komedian Sule mendampinginya menjadi Wakil Gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2018 nanti.
Lantas bagaimana hasil survei yang didapatkan dari postingan Kang Emil sejak Senin (10/4/2017) ini?
“Ini sekaligus mengetes respons warga seperti apa. Ya, responsnya 50:50,” ujar Ridwan Kamil di Jl Ampera Raya, Jakarta Selatan, Selasa (11/4/2017).
Menurut Ridwan Kamil, tujuan lain dari ia membuat survei ini adalah untuk melihat mood dari masyarakat atas pencalonan dirinya menjadi Gubernur Jawa Barat. Dan itu merupakan hal yang wajar.
“Tapi nggak jadi masalah, bentuk survei itu kan bisa ilmiah, bisa iseng-iseng berhadiah, ya saya iseng-iseng berhadiah. Intinya, mengetes untuk mengetahui mood. Respons warga kan tahu juga dari cara-cara merespons. Saya kira itu,” terang Emil.
Seperti diketahui pada Hari Senin (10/4/2017), Kang Emil mengunggah foto Sule yang menggunakan jas, berpeci hitam, dan berdasi merah.
“Kalo saya berpasangan ama Kang Sule gimana? *survey,” tulis Kang Emil pada caption foto tersebut.
Beragam komentar lucu datang dari netizen, namun ada juga yang menyarankan agar Ridwan Kamil berpasangan dengan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi.
(samsul arifin – www.harianindo.com)