Home > Gaya Hidup > Kesehatan > Pentingnya Memenuhi Kebutuhan Air dalam Sehari

Pentingnya Memenuhi Kebutuhan Air dalam Sehari

Jakarta – Mayoritas dari kita biasanya menyepelekan kebiasaan minum air putih karena terlalu sibuk beraktivitas. Padahal, air putih amat penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi.

Pentingnya Memenuhi Kebutuhan Air dalam Sehari

Termos Air

Berikut ini adalah beberapa tips agar tidak lupa minum air putih di sela-sela aktivitas yang padat seperti dilansir dari metrotvnews.com, Rabu (5/4/2017):

1. Pantau waktu minum
Kecanggihan teknologi dapat dimanfaatkan untuk memantau asupan air yang masuk ke tubuh. Gunakanlah aplikasi smartphone yang bisa melakukan hal tersebut, termasuk mengingatkan Anda untuk mencukupi jumlah air yang dibutuhkan tubuh sepanjang hari.

2. Tambahkan rasa
Bila tak senang dengan rasa tawar, cobalah tambahkan potongan buah ke dalam air, misalnya lemon. Air lemon tak hanya menyegarkan, namun juga membantu mencegah dehidrasi atau pusing. Sari buah tersebut juga mengandung serat dan pektin yang dapat memperlambat rasa lapar.

3. Gunakan pengingat
Ini adalah cara sederhana yang cukup ampuh. Gunakan kertas dan tempelkan di tempat yang mudah terlihat.

4. Makan makanan yang mengandung air
Buah dan sayuran yang kaya kandungan air, seperti semangka, timun, dan tomat dapat meningkatkan jumlah air hingga 20 persen untuk tubuh.

Selain kedua jenis makanan itu, makan sup dan jus juga salah satu solusi untuk menambah asupan air dalam tubuh.

5. Bawa botol minum
Jika Anda terbiasa duduk terus sepanjang hari, bawalah botol air sehingga saat haus Anda yang terlalu malas untuk berjalan tetap bisa minum air supaya tak dehidrasi.

Anda juga bisa menggunakan botol dengan model yang menarik agar lebih bersemangat untuk minum.

Baca juga: Waspada 7 Gejala Awal Pengidap Diabetes

6. Buat jadwal
Jadikanlah minum air sebagai ritual keseharian. Misalnya, bangun tidur minum dua gelas, saat makan satu gelas, setelah buang air kecil satu gelas, dan sebelum tidur satu gelas. Dengan demikian, kebutuhan air putih dalam sehari pun bisa terpenuhi. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Hati-Hati Gunakan Earphone, Pakai Rumus Ini Untuk Menghindari Tuli

Hati-Hati Gunakan Earphone, Pakai Rumus Ini Untuk Menghindari Tuli

Jakarta – Semakin banyaknya penggunaan smartphone di masyarakat, apalagi remaja, membuat penggunaan earphone sebagai alat ...