X
  • On 27/03/2017
Categories: Gaya HidupKesehatan

Enam Gejala Ini Menandakan Ginjal Anda Sedang Bermasalah

Jakarta – Ginjal adalah salah satu organ tubuh yang sangat penting karena ginjal mempunyai fungsi membuang limbah yang tidak terpakai dari dalam tubuh, menyaring darah, dan mengatur keseimbangan air di dalam tubuh.

Karena fungsinya yang sangat vital tersebut maka kesehatan sepasang ginjal di dalam tubuh Anda harus terus dijaga dengan menjaga konsumsi makanan yang masuk ke dalam tubuh, termasuk minuman, menjaga pola hidup, dan berolahraga.

Bila ginjal tidak dijaga dan kita menjalani pola hidup yang sembarangan maka ginjal akan memberikan beberapa gejala sebagai tanda bahwa ia sedang bermasalah dan harus segera ditangani.

Berikut ini beberapa gejala yang dapat dirasakan sebagai tanda ginjal Anda sedang bermasalah:

1. Muncul Ruam atau Gatal
Karena salah satu fungsi ginjal adalah membuang limbah atau zat racun yang tidak diperlukan tubuh, maka bila fungsi ini tidak berjalan dengan baik maka akan timbul gatal atau ruam pada kulit.

2. Di Mulut Seperti Ada Rasa Logam
Saat racun dalam aliran darah tidak mampu dibuang sempurna, hal ini bisa memicu munculnya rasa logam di mulut dan juga bau mulut.

3. Mual atau Muntah
Salah satu cara bagi limbah di dalam tubuh untuk keluar yakni dengan muntah. Bila ginjal tidak menjalankan fungsi mengeluarkan limbah yang tidak diperlukan tubuh, maka sampah tersebut akan menumpuk dan memicu rasa mual dan muntah.

4. Volume Urine Tidak Normal (Bertambah atau Berkurang)
Bagi sebagian besar orang, penyakit ginjal menghasilkan keinginan buang air kecil palsu. Pasien yang lain juga ada yang melaporkan jumlah air urine yang dikeluarkan tubuh lebih banyak dibanding biasanya.

5. Warna Urine Menjadi Gelap
Orang yang memiliki masalah ginjal, warna urinenya menjadi gelap seperti ada darah.

6. Lelah dan Pusing
Salah satu gejala yang mudah dirasakan bila ginjal sedang bermasalah yakni rasa lelah yang kronis seperti anemia, terkadang disertai pusing.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

http://health.liputan6.com/read/2898889/efek-pornografi-lebih-berbahaya-daripada-narkoba
(samsul arifin – www.harianindo.com)