Jakarta – Duka mendalam pastinya dirasakan oleh berbagai kalangan atas meninggalnya Kiai Hasyim Muzadi. Mulai dari Tokoh Penting, Pejabat, hingga kalangan selebritas pun ikut merasa kehilangan dengan wafatnya mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) tersebut.

KH Hasyim Muzadi
Salah satunya yang merasa kehilangan adalah seorang komedian, Arie Kriting. Dia menyampaikan ucapan bela sungkawa melalui akun media sosial Twitter pribadinya. Dia mendoakan mendiang Hasyim Muzadi mendapat tempat yang layak di akhirat. Hal serupa juga dilakukan oleh komedian dan sutradara Ernest Prakasa.
Innalillah wa inna ilaihi roji'un. Semoga Kyai Hasyim Muzadi mendapatkan tempat terbaik, sebaik-baiknya tempat untuk kembali. š
— ARIE KRITING (@Arie_Kriting) March 16, 2017
“Innalillah wa inna ilaihi roji’un. Semoga Kyai Hasyim Muzadi mendapatkan tempat terbaik, sebaik-baiknya tempat untuk kembali,” tulis Arie mendoakan Kiai Hasyim.
Turut berduka atas berpulangnya KH. Hasyim Muzadi. Smg keluarga yg ditinggalkan diberi ketabahan. šš» pic.twitter.com/pfPFWzZ8n6
— #SetengahJalan (@ernestprakasa) March 16, 2017
Baca Juga : Raisa Tampil Dengan Mini Dress, Netizen : āKaki Apa Kaca, Bening Bangetā
“Turut berduka atas berpulangnya KH. Hasyim Muzadi. Smg keluarga yg ditinggalkan diberi ketabahan,” tulisnya melalui akun @ernestprakasa.
(bimbim – www.harianindo.com)