Phillip Island – Valentino Rossi dan rekan barunya di tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, dikabarkan sudah memiliki hubungan kurang harmonis. Menyikapi kabar itu, Rossi akhirnya buka-bukaan kepada publik.

Valentino Rossi
Dalam satu kesempatan, juara dunia sembilan kali ini memberikan pujian pada Vinales. Pujian juga dialamatkan kepada Marc Marquez (Repsol Honda) yang berada di posisi kedua saat tes sebelumnya dan berada di urutan pertama pada hari pertama.
“Dalam semua tes, Marquez dan Vinales memang lebih cepat dari saya. Namun Marquez lebih baik, terutama dalam kecepatan per lap. Sepertinya Vinales sangat baik jika dengan ban baru. Kalau Marquez, dengan ritme balapan dan ini adalah orang yang perlu dikalahkan,” terang Rossi,
Selain itu, Rossi yang berulang tahun pada hari kedua tes di Phillip Island juga berbicara tentang suasana garasinya dengan Vinales. Dia menjelaskan, mereka intens melakukan komunikasi untuk saling memberikan masukan. Jadi tidak ada masalah seperti yang beredar di media. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)