Home > Travel & Kuliner > Kuliner > Resep Onde-Onde Kacang Hijau Sederhana

Resep Onde-Onde Kacang Hijau Sederhana

Jakarta – Onde-onde adalah jajanan rakyat yang cukup digemari oleh masyarakat di kalangan apapun. Bentuknya yang bulat dan ditaburi oleh biji wijen di sekelilingnya membuat onde-onde begitu nikmat disantap saat pagi hari bersama segelas teh hangat.

Resep Onde-Onde Kacang Hijau Sederhana

Lantas bagaimana caranya bila ingin membuat sendiri kue onde-onde di rumah?

Bahan kulit untuk onde-onde kacang hijau:
• 500 gram tepung beras ketan
• 250 gram gula pasir
• 75 gram tepung beras
• 150 ml air hangat
• 1 sdt garam
• 1/2 sdt vanilli bubuk
• 200 gram biji wijen
• Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng

Bahan isian onde-onde kacang hijau kupas:
• 250 gram kacang hijau kupas
• 100 gram gula pasir
• 1/2 sendok teh garam
• 1/4 sendok teh vanilli bubuk

Cara membuat isian onde-onde:
1. Rendam kacang hijau kupas selama 4-5 jam, setelah itu cuci dan bilas hingga bersih.
2. Dikukus kacang hijau sampai empuk. Lalu tumbuk halus selagi panas sambil ditambahkan gula, vanilli dan garam, diuleni sampai rata.
3. Bentuk adonan menjadi bulat kecil-kecil sesuai ukuran onde-onde yang akan dibuat.

Cara membuat adonan kulit onde-onde:
1. Campurkan tepung beras ketan, dan tepung beras, vanilli dan garam, sambil di aduk rata.
2. Sambil diuleni dan tambahkan air sedikit demi sedikit, sampai adonan kalis dan bisa dibentuk.

Membuat onde-onde wijen isi kacang hijau:
1. Ambil 2 sendok makan adonan kulit onde-onde, lalu pipihkan buat cekungan untuk memasukkan isiian kacang hijau yang telah dibulatkan.
2. Tutup dengan membulatkan adonan onde yang telah dibuat seperti bola.
3. Lakukanlah sampai adonan habis.
4. Setelah jadi semua, celupkan onde-onde kedalam air dingin.
5. Kemudian gulingkan di atas piring yang berisi biji wijen, hingga merata keseluruh tubuh onde-onde.
6. Setelah selesai semua siapkan wajan dengan minyak yang sudah dipanaskan.
7. Gunakanlah api sedang, sehingga tidak membuat onde-onde gosong sebelum matang.
8. Gorenglah onde-onde hingga berwarna kuning keeamasan.
9. Angkat lalu tiriskan.
10. Siap untuk disajikan.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Resep Sambal Goreng Ati yang Nikmat dan Menggugah Selera

Resep Sambal Goreng Ati yang Nikmat dan Menggugah Selera

Jakarta – Menu sambal goreng ati biasanya disajikan bila ada acara hajatan atau hari raya ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis