Gijon – Kevin Gameiro tampil fantastis dengan mencetak hattrick ke gawang tuan rumah Sporting Gijon dalam laga yang dimenangkan Atletico Madrid dengan skor 4-1 pada jornada 23, Sabtu (18/2) petang WIB.

Kevin Gameiro saat merayakan hattrick ke gawang Sporting Gijon
Torehan fantastis tersebut membuat nama Gameiro kini tercatat dalam rekor La Liga Spanyol sebagai pencetak hattrick tercepat kedua sepanjang sejarah.
Seperti dilansir dari Sky Sports, Sabtu (18/2/2017), Gameiro yang dalam laga ini tampil sebagai pemain pengganti Fernando Torres ketika kedudukan imbang 1-1, menjadi pahlawan kemenangan Atletico Madrid berkat hattrick yang diciptakannya di antara menit ke-80 hingga 85.
Baca juga:
Akhir Bulan Ini Wayne Rooney Hijrah ke Tiongkok ?
Liverpool dan Manchester City Ramaikan Perburuan Aubameyang
Tepatnya Gameiro mencatatkan hattrick dalam rentang waktu 4 menit 51 detik. Catatan waktu tersebut hanya kalah dari rekor yang ditorehkan David Villa saat mencetak hattrick dalam rentang waktu 4 menit 47 detik ketika masih berseragam Valencia di tahun 2006 silam. (Bimbim – www.harianindo.com)