Milan – Inter Milan memetik poin penuh ketika menjamu Empoli dalam pekan ke-24 Serie A di Stadio Giuseppe Meazza, Minggu 12 Februari 2017 malam WIB. Inter Milan mengakhiri pertandingan dengan unggul 2-0 dari Empoli.
Inter yang membuka keunggulan melalui Eder pada menit ke-14. Dia berhasil menyambar bola hasil sundulan Rodrigo Palacio yang jatuh tepat di depan mulut gawang Empoli.
Baca juga : Lima Kekalahan Beruntun Leicester City
Unggul satu gol, skuat asuhan Stefano Pioli terus memberi tekanan ke pertahanan lawan. Namun, hingga pada 45 menit paruh pertama pertandingan usai, tidak ada lagi gol.
Setelah babak kedua baru berjalan, Eder kembali lagi menjadi aktor gol tambahan Inter. Umpan silangnya mampu diteruskan Antonio Candreva dengan tendangan terukur yang tak mampu diantisipasi kiper Empoli, Lukasz Skorupski.
La Beneamata dalam pertandingan ini lebih efektif dalam menciptakan peluang. Tercatat mereka memiliki 12 ancaman ke gawang lawan, dan lima di antaranya mengarah tepat ke sasaran.
Perolehan tiga pont membawa mereka naik satu tingkat ke posisi empat klasemen sementara Serie A. Dari 24 pertandingan, Inter telah mengoleksi 45 poin, hasil dari 14 kemenangan, tiga imbang, dan tujuh kali kalah.
(Bimbim – www.harianindo.com)