Munchen – Raksasa Bundesliga, Bayern Munchen, langsung gerak cepat usai Philipp Lahm mengumumkan akan gantung sepatu di akhir musim. Fullback muda asal Bayer Leverkusen, Benjamin Henrichs, pun ditargetkan untuk diboyong pada bursa transfer 2017 mendatang.

Heinrichs
Seperti diketahui, baru-baru ini Lahm mengumumkan akan mengakhiri masa baktinya bersama Bayern. Sang kapten memutuskan untuk gantung sepatu pada akhir musim ini setelah 15 tahun berkarier bersama The Bavarians.
Seperti dilansir dari Bild, Jumat (10/2/2017), Bayern sudah menemukan pengganti Lahm yang sesuai. Mereka kabarnya ingin membajak pemain klub rival mereka di Bundesliga, yakni Bayer Leverkusen. Pemain yang disasar adalah Henrichs.
Tetapi usaha Bayern ini dipastikan tidak akan berjalan dengan mudah. Pasalnya, pemain berusia 19 tahun tersebut merupakan sosok kunci di Leverkusen, terlebih di musim ini, sehingga kubu Die Werkself pun diyakini tidak akan melepasnya ke tim rival mereka di Bundesliga.
Baca juga: Bayern Tolak Permintaan Naik Gaji Costa
Selain itu, Henrichs sendiri juga diincar banyak klub top Eropa belakangan ini. Dua tim yang paling gencar menginginkan jasanya adalah Manchetser United dan Arsenal. (Yayan – www.harianindo.com)