Home > Olahraga > Bola > Prediksi Roma vs Fiorentina, Seri A Italia 8 Februari 2017

Prediksi Roma vs Fiorentina, Seri A Italia 8 Februari 2017

Roma –  Laga panas akan tersaji di giornata 23 yang mempertemukan tuan rumah AS Roma menjamu Fiorentina dalam lanjutan Lega Serie A. Pertandingan akan berlangsung pada Selasa dini hari (8/2) di Olimpico Stadium, Roma, pada pukul 02:45 WIB.

Prediksi Roma vs Fiorentina, Seri A Italia 8 Februari 2017

Prediksi Roma vs Fiorentina, Seri A Italia 8 Februari 2017

AS Roma memiliki modal bagus untuk menghadapi pertandingan nanti, setelah sukses mengamankan satu tempat di semifinal Coppa Italia usai menaklukan AC Cesena di babak perempatfinal dengan skor 2-1. Kemenangan tersebut, sekaligus mengembalikan rasa percaya diri De Rossi Cs setelah di pertandingan terakhir di giornata 22 Serie A, mereka dibenamkan Sampdoria 3-2.

Dalam pertandingan itu, skuat asuhan Luciano Spalletti sempat unggul dua kali lewat gol Bruno Peres dan Edin Dzeko masing-masing di menit ke-5 dan menit 66, namun dua kali juga Sampdoria kembali menyamakan kedudukan, masing-masing lewat Dennis Praet dan Patrik Schick di menit 21 dan 71. I Giallorossi akhirnya harus pulang dengan tangan hampa, setelah gol dari Luis Muriel di menit ke-73 untuk kemenangan Sampdoria.

Meski demikian, Giallorossi juga memiliki modal bagus lainnya, dengan berhasil meraih 13 kali kemenangan terakhir di kandang di kompetisi Serie A. Selain itu, mereka juga berhasil melesakan setidaknya dua gol lebih dalam delapan dari sepuluh pertandingan terakhir di kandang melawan Fiorentina di semua kompetisi. Dalam lima pertandingan terakhir di Serie A, mereka berhasil meraih empat kemenangan dan hanya sekali mengalami kekalahan. Hasil tersebut menempatkan mereka di peringkat tiga klasemen sementara dengan koleksi 47 poin, selisih satu poin dari Napoli di posisi dua dan unggul empat poin atas Lazio di peringkat empat.

Baca juga : Prediksi Barcelona vs Atletico Madrid, Copa Del Rey 8 Februari 2017

Fiorentina memiliki rasa percaya diri yang cukup tinggi untuk menghadapi pertandingan nanti. Pasalnya, dalam pertemuan yang berlangsung di Artemio Franchi di giornata 4, La Viola sukses menumbangkan AS Roma 1-0 lewat gol Milan Badelj di menit-menit terakhir babak kedua. Maka dalam pertemuan kedua ini, skuat asuhan Paulo Sousa akan kembali membidik poin penuh.

Meski gagal melaju ke babak semifinal Coppa Italia setelah dikalahkan Napoli 1-0, namun sejauh ini Fiorentina tampil cukup cemerlang dengan berhasil meraih empat kemenangan, satu kali hasil imbang dan satu kali mengalami kekalahan dalam enam pertandingan terakhir di semua kompetisi. Selain itu, mereka juga memiliki tingkat produktifitas yang cukup bagus dengan berhasil mencetak setidaknya dua gol dalam sembilan dari sebelas pertandingan terakhir di Serie A. Saat ini mereka berada di posisi tujuh klasemen sementara dengan mengantongi 37 poin, selisih lima poin dari Atalanta di peringkat enam dan unggul lima poin atas Torino di peringkat sembilan.

Melihat rekor pertemuan kedua tim, dalam enam pertemuan terakhir di semua kompetisi, Fiorentina berhasil meraih tiga kali kemenangan, satu laga berakhir imbang dan dua laga lainnya dimenangkan oleh AS Roma. Dalam enam pertemuan tersebut, total AS Roma mencetak tujuh gol, sedang Fiorentina berhasil memasukan sembilan gol.

AS Roma tanpa beberapa pemain andalan seperti Alessandro Florenzi, Diego Piero masih berkutat dengan cedera, sedang Juan Jesus masih dalam pemeriksaan setelah mengalami cedera otot dan Mohamed Salah yang masih kelelahan setelah membela negaranya di Piala Afrika.

Sedang dari kubu Fioretina sendiri masih kehilangan bek andalan Gonzalo Rodriguez yang masih mengalami cedera hamstring. Dan untuk posisi di bawah mistar gawang, Paulo Sousa akan menurunkan Sportiello yang baru didatangkan di transfer Januari setelah cedera yang dialami dua kiper utama Ciprian Tatarusanu dan Bartlomiej Dragowski.

Prediksi Line Up AS Roma vs Fiorentina

AS Roma (3-4-2-1): Szczesny; Manolas, Fazio, Rudiger; Peres, De Rossi, Strootman, Emerson; Nainggolan, El Shaarawy; Dzeko.

Pelatih: Luciano Spalletti

Fiorentina (3-4-2-1): Sportiello; Sanchez, Di Maio, Astori; Chiesa, Vecino, Badelj, Maxi Oliveira; Bernardeschi, Borja Valero; Kalinic.

Pelatih: Paulo Sousa

Head To Head AS Roma vs Fiorentina

19/09/16 Fiorentina 1 – 0 AS Roma (Serie A)

05/03/16 AS Roma 4 – 1 Fiorentina (Serie A)

26/10/15 Fiorentina 1 – 2 AS Roma (Serie A)

20/03/15 AS Roma 0 – 3 Fiorentina (Liga Europa)

13/03/15 Fiorentina 1 – 1 AS Roma (Liga Europa)

5 Pertandingan Terakhir AS Roma

15/01/17 Udinese 0 – 1 AS Roma (Serie A)

20/01/17 AS Roma 4 – 0 Sampdoria (Coppa Italia)

23/01/17 AS Roma 1 – 0 Cagliari (Serie A)

29/01/17 Sampdoria 3 – 2 AS Roma (Serie A)

02/02/17 AS Roma 2 – 1 AC Cesena (Coppa Italia)

5 Pertandingan Terakhir Fiorentina

16/01/17 Fiorentina 2 – 1 Juventus (Serie A)

22/01/17 Chievo 0 – 3 Fiorentina (Serie A)

25/01/17 Napoli 1 – 0 Fiorentina (Coppa Italia)

29/01/17 Fiorentina 3 – 3 Genoa (Serie A)

02/02/17 Pescara 1 – 2 Fiorentina (Serie A).

Presentase Kemenangan AS Roma vs Fiorentina

AS Roma: 39%

Fiorentina: 27%

Seri: 34%

prediksi skor AS Roma vs Fiorentina : 1-0

(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

As Roma Tetap Optimis Bisa Menyamai Juventus

As Roma Tetap Optimis Bisa Menyamai Juventus

Roma – Juventus sangat dominan dalam beberapa musim terakhir di Liga Italia. AS Roma tetap ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis