Surabaya – Hujan Lebat disertai angin kencang sore ini, membuat Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini tak ingin berdiam diri. Ditemui di rumah kediaman Jalan Sedap Malam, Risma tiba-tiba berdiri dari kursi di ruang tamu menuju teras.

Walikota Surabaya Tri Rismaharini berdoa di depan rumahnya
Dengan memakai batik orange, Risma pergi keteras dan berdoa. Risma nampak menundukkan kepala dan berdoa meminta hujan berhenti. Kurang lebih sepuluh menit, Risma berdoa ditengah hujan lebat dan angin kencang.
Baca juga : Diperkirakan Jokowi Akan Bertemu SBY Setelah Pilkada Serentak
“Kan ada tiga doa yang bisa dikabulkan, doa orang didholimi, doa orang berpuasa dan doa pemimpin yang meminta keselamatan untuk rakyatnya,” kata Risma usai berdoa.
Kebiasaan ini kata Risma, selalu ia lakukan ketika hujan lebat disertai angin kencang. Pasalnya, wali kota perempuan pertama di Surabaya ini sering ketakutan ketika hujan disertai angin kencang.
“Kebiasaan saja, aku takut kalau hujan angin seperti ini. Makanya aku minta sama Allah, supaya cepat reda hujannya,” imbuhnya.
( Bimbim – www.harianindo.com )