Jakarta – Salah seorang penyanyi, Syahrini memang sosok yang bisa dibilang memiliki selera fashion avant-garde. Wanita yang kerap kali dijuluki sebagai Princess tersebut selalu terlihat glamor, mewah, tapi fashionable.

Fahrit Maulana Menirukan Gaya Syahrini
Oleh karena itu, tak heran jika banyak orang yang terinspirasi dengan gayanya yang senantiasa elegan dan anggun. Salah satunya adalah Pemuda asal Medan ini contohnya. Pemuda yang bernama Fahrit tersebut dengan uniknya menirukan fashion yang dikenakan idolanya, Syahrini.
Baca Juga : Heboh Patung Trump Ciuman Dengan Presiden Korea Utara
Hanya dengan berbekal sprei, tanaman, bahkan selimut, pemuda tersebut berhasil menyulap dirinya menjadi Syahrini KW. Uniknya, gaya pemuda tersebut tidak kalah cetar membahana dari sang Selebritis. Seperti inilah penampakan dari pemuda tersebut yang meniru gaya dari Syahrini.
(bimbim – www.harianindo.com)