Home > Ragam Berita > Nasional > Ribuan Warga Berkumpul di Gedung Sate, Tuntut Pembubaran FPI

Ribuan Warga Berkumpul di Gedung Sate, Tuntut Pembubaran FPI

Bandung – Ribuan warga Bandung bercampur dengan oganisasi kemasyarakatan (ormas) berkumpul di depan Gedung Sate, Bandung, pada Kamis (19/1/2017) guna menyuarakan pembubaran Front Pembela Islam (FPI) pimpinan Habib Rizieq Shihab.

Ribuan Warga Berkumpul di Gedung Sate, Tuntut Pembubaran FPI

Beberapa ormas yang terlihat mengikuti aksi di depan Gedung Sate ini yaitu Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI), Laskar Garuda, Pembela Kesatuan Tanah Air (Pekat), serta beberapa orang yang mengaku santri dari Cirebon, Jawa Barat.

Di depan Gedung Sate sendiri telah disediakan panggung dengan diisi orasi dari beberapa tokoh seperti Sukmawati Sukarnoputri dan Toto Suryawan, dua anak presiden pertama Soekarno yang berlainan ibu, serta Ketua Dewan Karatuan Majelis Adat Sunda, Ari Mulila Subagja.

Sukmawati dalam orasinya menyerukan kepada warga Jawa Barat untuk menjaga Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia, sedangkan Toto Suryawan menegaskan akan maju pantang mundur bila Pancasila dihina.

Ribuan Warga Berkumpul di Gedung Sate, Tuntut Pembubaran FPI

Ari Mulila Subagja menyerukan penolakan terhadap keberadaan FPI di Tanah Pasundan.

“Kami menolak keberadaan FPI di Tanah Pasundan. Biar aparat memproses hukum Rizieq Shihab,” kata Ari.

Ari Mulila Subagja sendiri merupakan salah satu saksi pelapor dugaan penghinaan budaya Sunda oleh Rizieq Shihab saat mengganti salam ‘sampurasun’ dengan istilah ‘campur racun’ saat berceramah di Purwakarta, Jawa Barat, beberapa waktu lalu.

Selain mendengarkan orasi, peserta aksi juga membawa spanduk dengan berbagai macam tulisan terkait seruan pembubaran FPI.

Ribuan Warga Berkumpul di Gedung Sate, Tuntut Pembubaran FPI

“Bubarkan FPI Segera”, “Dukung Kapolda Jabar Dalam Penegakan Proses Hukum Rizieq Shihab”, atau “Santri Cirebon Dukung Bubarkan Penista Budaya & Pemecah Pancasila”, demikian beberapa tulisan pada spanduk yang dibawa peserta aksi.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Jubir FPI Nilai Banyak Unsur Politik Dalam Pelaporan Habib Rizieq

Jubir FPI Nilai Banyak Unsur Politik Dalam Pelaporan Habib Rizieq

Jakarta – Juru Bicara Front Pembela Islam (FPI), Slamet Maarif menilai banyak unsur politik di ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis