Home > Ragam Berita > Nasional > Bercanda Soal Bom, Dua Jamaah Umrah Asal Pasuruan Ditahan di Arab Saudi

Bercanda Soal Bom, Dua Jamaah Umrah Asal Pasuruan Ditahan di Arab Saudi

Pasuruan – Bagi mereka yang ingin bepergian kemana saja mungkin ada baiknya untuk tidak menyebutkan kata keramat, “bom”, karena hal itu dapat berakibat merugikan diri sendiri dan orang lain.

Bercanda Soal Bom, Dua Jamaah Umrah Asal Pasuruan Ditahan di Arab Saudi

Dua orang jamaah umrah asal Pasuruan, Jawa Timur, yang bernama Triningsih Kamsir Warsih (50) warga Dusun Pilangsari, Desa Beji, Kecamatan Beji dan Umi Widayani Djaswadi (56) warga Jalan Bendosolo, Desa Pogar, Kecamatan Bangil harus ditahan di sel tahanan wanita di Jeddah karena bercanda soal bom kepada pramugari pesawat Royal Brunei Airlines saat akan membawa pulang mereka ke Indonesia.

Menurut keterangan dari Mustain, manajer area Sepinggan travel yang sebelumnya bernama Hijrah Travel, apa yang dikatakan oleh Ibu Umi kepada pramugari tersebut hanyalah spontanitas biasa dan tidak ada maksud apapun.

“Kalau saya dengar dari Bu Umi itu, pramugarinya bertanya menggunakan bahasa melayu, tasnya kok berat bu, isinya apa? Bu Umi menjawab kalau dari Arab ya jelas membawa oleh – oleh, masa bawa bom,” kata Mustain, Selasa (17/1/2017).

Mendengar kata ‘bom’ disebutkan, pramugari lantas melaporkan hal itu kepada kokpit dan pilot langsung memutuskan untuk menghubungi petugas keamanan dan otoritas bandara yang mengakibatkan tertundanya keberangkatan pesawat tersebut hingga 15 jam karena adanya pemeriksaan ulang terhadap penumpang, barang bawaan, dan pesawat itu sendiri.

Awalnya, jadwal keberangkatan ke Indonesia itu pada Rabu, 11 Januari 2017 pukul 18.30 waktu setempat, namun karena insiden tersebut pesawat baru dinyatakan aman dan diterbangkan ke Indonesia pada Kamis, 12 Januari 2017 sekitar pukul 09.00 waktu setempat.

Hingga saat ini perwakilan travel dan Konsulat Jenderal Indonesia di Jeddah masih berusaha untuk memperjuangkan kebebasan kedua jamaah asal Indonesia tersebut.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Profesor Coppel : "Kata Pribumi Yang Digunakan Anies Aneh Dalam Tiga Hal"

Profesor Coppel : “Kata Pribumi Yang Digunakan Anies Aneh Dalam Tiga Hal”

Jakarta – Pilihan kata “Pribumi” yang digunakan Anies Baswedan dalam pidatonya yang menimbulkan polemik itu, ...