Home > Ragam Berita > Nasional > Pengamat Politik Menilai Ahok Telah Kembali ke Karakter Aslinya Saat Debat

Pengamat Politik Menilai Ahok Telah Kembali ke Karakter Aslinya Saat Debat

Jakarta – Salah seorang pengamat politik, Pangi Syarwi Chaniago menilai, calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama tampil memukau dalam debat yang digelar pada Jumat (13/1/2017) kemarin, setelah kembali ke jatidirinya sebagai orang yang memiliki karakter penyerang.

Pengamat Politik Menilai Ahok Telah Kembali ke Karakter Aslinya Saat Debat

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) Dalam Debat Cagub DKI Jakarta

“Sebelum sesi ketiga, Ahok kelihatan tidak jadi dirinya sendiri. Dia baru tampil memukau dan cukup gemilang ketika dengan pola menyerang dan kembali ke karakter asli dirinya,” ujar Pangi di Jakarta, Minggu (15/1/2017).

Pria yang akrab disapa Ipang tersebut mengatakan bahwa langkah Ahok yang kembali ke karakter aslinya, tentu saja membuat suasana debat menjadi semakin menarik. Terjadi perang asimetris, dinamis dan saling lempar bola dan saling sindir dari ketiga calon.

Semisal Ahok menyindir Sylvi ketika bekerja di era Gubernur Fauzi Bowo. Itu serangan balik dari Ahok, ketika dirinya disindir terkait dengan penggusuran yang telah dilakukan olehnya.

Baca Juga : Ribuan Aparat Siap Mengawal Aksi 161 Yang Digelar Oleh Habib Rizieq

“Anies juga disindir Ahok soal kelemahan beliau berpikir sebagai dosen tapi bukan tataran kerja, hafalan dan hanya pintar retorika,” ucap Direktur Direktur Eksekutif Voxpol Center ini‎.

(bimbim – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Dilaporkan Sejumlah Pihak, Habib Rizieq Ajak Dialog Secara Kekeluargaan

Dilaporkan Sejumlah Pihak, Habib Rizieq Ajak Dialog Secara Kekeluargaan

Jakarta – Permasalahan hukum yang tengah membelit Pimpinan Forum Pembela Islam (FPI) Rizieq‎ Syihab diharapkan ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis