Home > Ragam Berita > Nasional > Adik Ahok Dipolisikan Karena Menyebut Alquran Diturunkan Oleh Nabi Muhammad

Adik Ahok Dipolisikan Karena Menyebut Alquran Diturunkan Oleh Nabi Muhammad

Jakarta – Sejumlah pengacara mendatangi Polda Metro Jaya untuk melaporkan Fify Lety Indra terkaut salah sebut sejarah diturunkannya kitab suci Umat Islam, Al-Quran.

Adik Ahok Dipolisikan Karena Menyebut Alquran Diturunkan Oleh Nabi Muhammad

Fify Lety Indra

Fify adalah adik kandung dari Gubernur DKI Jakarta non aktif, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan termasuk sebagai salah satu anggota tim kuasa hukum bagi Ahok atas kasus penodaan agama, yang sedang disidangkan di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

Para pengacara yang melapor itu berdasarkan pada video Fifi di media sosial, yang menyebut Alquran diturunkan Nabi Muhammad.

“Hari ini kami ke sentra pelayanan kepolisian terpadu dalam rangka mau membuat laporan polisi tentang ucapan Fifi di tvOne yang dia menyatakan bahwa Alquran diturunkan oleh Nabi Muhammad. Yang benar adalah Alquran diturunkan oleh Allah SWT,” kata salah satu pengacara pelapor, Krist Ibnu, di Polda Metro Jaya, Kamis (12/1/2017).

Sayangnya laporan tersebut idak langsung diterima polisi, karena tidak menyertakan bukti primer berupa rekaman video tvOne saat Fifi diwawacarai. Maka Ibnu menyampaikan jika laporannya itu baru pada tahap konsultasi.

“Ya penyidik minta kita melengkapi bukti primer berupa rekaman asli dari tvOne. Sehingga kami berkonsultasi terlebih dahulu dan penyidik sudah minta kami untuk melengkapi bukti bukti primer karena kami lihat itu dari siaran live tvOne, maka kami akan ke tvOne untuk mendapatkan rekaman tersebut,” katanya.

Barang bukti yang disertakan di laporannya tersebut hanya berupa rekaman pernyataan Fifi yang diunduh dari halaman Youtube.

Baca juga: Kerap Terjadi Penggusuran, Agus dan Anies Layangkan Sindiran kepada Ahok

“Ambil dari Youtube cuma live dari tvOne,” kata Krist. (Yayan – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Anies Ijinkan Monas Untuk Acara Keagamaan, Berikut Penjelasan Pengelola

Anies Ijinkan Monas Untuk Acara Keagamaan, Berikut Penjelasan Pengelola

Jakarta – Kawasan Monas memang diperuntukkan bagi kawasan white area dan cagar budaya. Hal tersebut ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis