Jakarta – Payudara merupakan ‘aset’ seorang wanita yang harus dijaga dan dirawat agar tetap sehat dan terlihat indah.
Beberapa hal berikut ini sebaiknya dilakukan untuk menjaga agar payudara tetap indah dan kencang meski usia semakin bertambah.
1. Tidur Telentang
Kebiasaan posisi tidur juga berpengaruh terhadap keindahan bentuk payudara. Menurut pakar kosmetik, Dr Todd Malan, posisi tidur yang paling bagus bagi wanita adalah telentang. Tidur dengan posisi tengkurap akan membuat payudara cepat kendur, keriput dan berubah bentuk.
2. Gunakan Tabir Surya
Untuk Anda yang hidup di daerah tropis, biasakanlah menggunakan bra yang nyaman saat beraktifitas di luar ruangan, dan pulaskanlah krim tabir surya untuk melindungi payudara dari sengatan matahari.
3. Lakukan Eksofiliasi
Rawatlah kesehatan payudara Anda dengan rutin melakukan eksofiliasi sehingga kulit payudara mengalami regenerasi, yaitu dengan mengangkat sel kulit yang telah mati sehingga dapat digantikan dengan sel kulit yang baru.
(samsul arifin – www.harianindo.com)