Home > Otomotif > Mobil > BMW Perkenalkan Teknologi Baru Hologram Touchscreen

BMW Perkenalkan Teknologi Baru Hologram Touchscreen

Las Vegas – Dalam waktu dekat ini, pabrikan asal Jerman, BMW, rencananya akan memperkenalkan teknologi kendaraan baru bernama Hologram Touchscreen, yang rencananya akan dipamerkan di ajang di Consumer Electronics Show (CES), Las Vegas, Amerika Serikat, awal Januari 2017.

BMW Perkenalkan Teknologi Baru Hologram Touchscreen

Hasil pantauan Harian Indo, Senin (26/12/2016), hologram Touchscreen tersebut dikembangkan menggunakan sistem baru yang disebut HoloActive Touch, yang menampilkan fitur layar sentuh maya dengan ragam fungsi serta bisa terhubung langsung dengan pengguna.

BMW mengklaim jika pihaknya sebagai produsen otomotif yang pertama kali menggunakan fitur Hologram Touchscreen, yang cara mengoperasikannya cukup menggerakan jari tanpa perlu menyentuh kokpit.

Menurut BMW, Hologram Touchscreen akan menampilkan gambar refleksi seperti head-up display dan layar mengambang bebas yang muncul di samping kemudi dan bagian konsol tengah, dengan kamera yang dapat membaca gerakan jari untuk memilih menu yang ingin diaktifkan.

Sistem baru tersebut juga menawarkan tampilan layar maya yang mampu berinteraksi dan terlihat nyata antara pengemudi dan kendaraan. Termasuk Touchscreen virtual yang mengontrol dan menghubungkan mobil ke layanan bersama, dan integrasi layanan mobilitas personal digital. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Kepolisian Dubai Kini Dibekali Mobil Supercepat

Kepolisian Dubai Kini Dibekali Mobil Supercepat

Dubai – Kepolisian Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), memiliki koleksi mobil-mobil dinas supercepat. Dengan dikoleksinya ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis