Jakarta – Sarapan pagi tidak harus dengan nasi. Coba sekali-kali dengan menu yang berbeda. Jika kamu sering mendengar smoothie, mengapa tidak mencoba untuk membuatnya. Smoothie dengan campuran alpukat dan pisang bisa menjadi alternatif sarapan yang sehat.
Berikut ini resep dan cara membuatnya. Selamat mencoba.
Bahan:
1 buah alpukat
1 buah pisang
75 ml yoghurt plain
Madu secukupnya
2 sendok makan air jeruk nipis
Cara Membuat:
1. Potong alpukat dan pisang, masukkan dalam blender.
2. Campur dengan yoghurt, madu dan air jeruk nipis. Blender.
3. Masukkan es batu, lalu blender kembali.
4. Sajkan dingin.
(Siti Rahma – satupedia.com)