Home > Hiburan > Gosip > Maudy Ayunda Berulang Tahun, Inilah Kejutan Dari Sang Kekasih

Maudy Ayunda Berulang Tahun, Inilah Kejutan Dari Sang Kekasih

Jakarta – Pada Senin (19/12/2016) hari ini, merupakan hari bahagia Maudy Ayunda. Pasalnya ia berulangtahun yang ke-22 tahun. Di hari bahagianya tersebut, penyanyi lulusan Oxford University, Inggris tersebut mendapat kejutan dari sang kekasih.

Maudy Ayunda Berulang Tahun, Inilah Kejutan Dari Sang Kekasih

Hal tersebut terlihat dari sebuah foto yang diunggah oleh Maudy sendiri di akun Instagramnya. Dalam foto tersebut terlihat bahwa kekasih Maudy, Arsyah Rasyid, memberikan hadiah bunga dan membawakannya kue. Maudy merasa bersyukur lantaran kejutan dari pria yang ia cintai tersebut.

“Hey you thanks for making time before going off to your busy monday morning. #allsmiles #22,” kata Maudy.

Maudy tak hanya mendapat kejutan dari Arsyah saja, para penggemarnya juga merayakan ulang tahun Maudy. Di sisi lain, kisah cinta Maudy dan Arsyah cukup menuai perhatian dari para netizen. Pasalnya, hubungan mereka berdua sudah cukup serius dan kabarnya telah direstui keluarga masing-masing.

Sang kekasih, Arsyah sendiri merupakan seorang CEO dan Co-Founder dari Kokatto, sebuah perusahaan multimedia yang berdiri sejak April 2015 lalu. Tak sedikit dari para netizen yang menduga bahwa Maudy dan Arsyah mirip. Kemiripan mereka berdua membuat netizen mendukung hubungan mereka.

Baca Juga : Wah, Sandhy Sondoro Tengah Siapkan Album Baru Berbahasa Asing

“Selamat ulang tahun, semoga segera menikah,” canda fans. “HAppy b’day, sukses selalu kakak Maudy,” kata yang lainnya.

“Wajahnya mirip, semoga berjodoh,” kata netter.

“Sama-sama keren dan smart, semoga bahagia,” kata yang lainnya.

(bimbim – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Stefan William Hengkang Dari "Anak Jalanan", Kathy Indera Merasa Terpukul

Stefan William Hengkang Dari “Anak Jalanan”, Kathy Indera Merasa Terpukul

Jakarta – Baru-baru ini, Aktor Stefan Williams menyatakan untuk hengkang dari sinetron Anak Jalanan. Keputusannya ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis