Manchester – Kevin de Bruyne memang sejak awal musim sudah menjadi andalan sang pelatih untuk memperkuat City disetiap pertandingan. Ia sudah biasa ditempatkan di berbagai posisi dalam kariernya. Jika Josep Guardiola ingin menempatkannya di luar posisinya, De Bruyne pun tak akan mengeluh.
Dengan misi baru dari Pep yang ingin menguasai Premier League lewat Manchester City, ia benar-benar berusaha untuk mencari taktik terbaik untuk the Citizen. Sejak menangani Man City, Guardiola memang sering melakukan perubahan formasi. Perubahan yang sering dilakukan ini sering mendapat kritik karena faktanya; dalam sembilan pertandingan terakhir, City hanya satu kali clean sheet.
Belum lama ini, De Bruyne pernah mengatakan bahwa Guardiola adalah pelatih yang suka melakukan eksperimen. Dan ia siap membantu bosnya untuk menemukan formula terbaik bagi timnya.
Baca juga : Hazard Siap Turun Lawan Palace
“Saya sudah biasa bermain di enam posisi berbeda dalam karier saya dan itu tak masalah bagi saya. Saya selalu ganti posisi dan saya tak mempermasalahkan. Semua sama bagi saya, cuma masalah cara mengartikannya,” kata De Bruyne pada Sky Sports.
“Kami mempelajari taktik dalam pertemuan. Semua tergantung bagaimana pelatih melihat pertandingan.”
“Saya sedikit mengalami perubahan, tapi saya tetap pemain tengah yang menyerang. Saya rasa saya sudah menunjukkannya dalam lima atau enam tahun terakhir dan saya bisa menciptakan peluang dan bermain baik,” jelas pemain asal Belgia tersebut.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)