Dubai – Dalam ajang Dubai World Superseries Finals, Ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir masuk dalam Grup A. Namun sayangnya, mereka tak lagi bisa melanjutkan pertandingan di ajang tersebut.
Pasalnya, dalam pertandingan kedua mereka, pasangan yang karib disapa Owi/Butet itu justru mundur di game kedua dalam partai melawan Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark). Dalam pertandingan yang digelar di Hamdan Sports Complex, Dubai, Kamis (15/12/2016) malam tersebut, skor 6-11 (waktu interval).
Sedangkan pada game pertama, Owi/Butet menelan kekalahan 8-21. Hingga kini masih belum ada keterangan resmi yang menjelaskan penyebab Owi/Butet mundur dari pertandingan tersebut. Namun, jika melihat dari tayangan langsung di videostream, Butet tampak kesakitan di sepanjang pertandingan.
Baca Juga : Tidak Puas Dengan Sergi Roberto dan Aleix Vidal, Barcelona Incar Bek Muda Valencia
Butet terlihat mencoba bertahan terkait masalah di lutut kanannya. Owi tak bisa sendiri menghadapi ganda Denmark papan atas dunia tersebut. Joachim/Christinna juga pintar. Mereka sering memberikan shuttlecock ke arah Butet. Owi sempat berusaha selalu menghalaunya, namun itu tak cukup. Ketika interval game kedua, pasangan peraih medali emas Rio 2016 ini memutuskan untuk retired.
(bimbim – www.harianindo.com)