London – Beredar kabar bahwa bintang Arsenal, Alexis Sanches akan segera tinggalkan klubnya dan menerima tawaran untuk bermain ke klub Tiongkok. Terkait kabar tersebut, pelatih Arsenal Arsene Wenger justru meyakini bahwa pemain andalannya tersebut tidak akan mau meninggalkan timnya demi hengkang ke klub Tiongkok.

Kontrak Belum Diperpanjang, Alexis Sanchez Akan Hijrah Ke Liga Super Tiongkok ?

Memang masa bakti Shancez di Arsenal menyisakan 18 bulan lagi. Meski demikian, hingga kini masih belum ada kabar tentang perpanjangan kontrak untuknya. Hal tersebut membuat spekulasi tentang kepergian pemain timnas Chile semakin kencang berhembus.

Dikabarkan bahwa penyerang asal Chile itu bisa mendapatkan gaji sebesar 400.000 Pounds per pekan apabila setuju untuk hijrah ke Liga Super Tiongkok. Wenger pun kemudian menyatakan tidak perlu panik untuk kehilangan Sanchez, ia menegaskan tak akan melepasnya sebelum 2018.

“Saya tidak bisa menjamin tentang masa depannya di Arsenal, tapi 18 bulan waktu yang cukup panjang di sepakbola,” ujar Wenger di sesi konferensi pers seperti dikutip dari Goal Internasional .

“Kami akan berupaya memperpanjang kontraknya. Tapi ketika melakukan negosiasi, semakin sedikit anda membahasnya, itu semakin bagus.”

Baca Juga : Legenda Liverpool Tak Ingin Liverpool Buang Daniel Sturridge

“Saya yakin bisa saja ada tawaran besar untuk Alexis [Sanchez] dari Tiongkok, tapi mengapa memilih pergi ke Tiongkok jika dia bermain di Inggris,” ujar manajer asal Prancis tersebut.

(bimbim – www.harianindo.com)