Milan – Penyerang Liverpool Daniel Sturridge yang diisukan akan segera meninggalkan klub, situasinya tengah dipantau oleh klub raksasa Italia, AC Milan, sebagaimana diberitakan oeh Calcio Mercato Web.
Bomber 27 tahun itu dikabarkan akan hengkang lantaran tak menjadi striker utama dalam skuat Jurgen Klopp yang menerapkan pressing tinggi dan menuntut kekuatan fisik yang tinggi dalam sistem permainan Liverpool. Namun pelatih Milan, Vicenzo Montella tertarik akan kemampuan yang dimilik oleh Sturridge.
Baca Juga : Presiden Atletico Madrid Tegaskan Bahwa Antoine Griezmann Tidak Akan Pergi Kemana-Mana
Dikabarkan bahwa Sturridge akan diberikan tawaran dengan nilai sekitar 30 juta Euro. Hal tersebut bisa saja terjadi tergantung apakah AC Milan akan kehilangan Carlos Bacca atau tidak. Semua hanya tinggal menunggu waktu saja.
(bimbim – www.harianindo.com)