Dortmund – Gelandang serang Borussia Dortmund, Mario Gotze mengakui bahwa dirinya tidak akan bisa kembali seperti ketika dirinya baru menjalani debutnya di dunia sepakbola profesional.
Pada tahun 2013 lalu, pemain berusia 24 tahun itu sempat membelot ke Bayern Munchen padahal penampilannya bersama Borussia Dortmund dinilai cukup cemerlang. Namun, sejak memperkuat Bayern Munchen, ia justru gagal untuk bersinar di Allianz Arena dan kembali ke Signal Iduna Park musim panas kemarin.
Sejauh ini, pemain international Jerman tersebut belum bisa meniru penampilannya sama seperti di awal periode kariernya. Gotze berdalih, ia kini sudah menjadi pemain yang berbeda dan orang lain harusnya bisa menerima kenyataan tersebut.
“Haruskah saya kembali bermain seperti Mario Gotze di usia 18? Saya tidak akan pernah menjadi Mario Gotze yang dulu lagi,” tegasnya kepada Bild.
“Saya sudah memainkan hampir 60 pertandingan untuk Jerman, menikmati enam tahun kesuksesan di Bayern dan Dortmund dan menyabet lima gelar Bundesliga. Itu adalah fakta.
“Setiap pemain berkembang seiring waktu, demikian pula dengan tim dan lawan.
“Dalam sepakbola, hal ini benar-benar terjadi dan saya merasa sangat baik di timnas dan Dortmund. Saya mampu menampilkan performa terbaik lagi. Saya memberikan segalanya setiap hair dan di setiap sesi latihan.
Baca Juga : Juan Mata : Saya Merasa Penting Di Manchester United
“Setiap babak dalam hidup membantu Anda melangkah ke depan. Saya belajar banyak di Munich. Saya main dengan pemain kelas dunia, dewasa dan belajar dari masa lalu.”
(bimbim – www.harianindo.com)