Home > Olahraga > Balap > Rio Haryanto Ingatkan untuk Meningkatkan Keselamatan Berkendara

Rio Haryanto Ingatkan untuk Meningkatkan Keselamatan Berkendara

Jakarta – Rio Haryanto adalah salah seorang pembalap F1. Belum lama ini, dia menghadiri malam puncak Michelin Safety Academy. Acara tersebut diselenggarakan produsen ban asal Prancis tersebut. Tujuannya, meningkatkan keselamatan berkendara.

Rio Haryanto Ingatkan untuk Meningkatkan Keselamatan Berkendara

Michelin Safety Academy diikuti sebanyak 250 peserta dari kalangan pelajar di DKI Jakarta. Pelatihan dan teori ini telah dilaksanakan pada 22 Oktober 2016 di Sirkuit Sentul.

Rio yang memiliki pengalaman internasional sebagai pembalap Formula One (F1) menyerukan pentingnya berkendara dengan baik. Sebab, dengan mengikuti rangkaian acara pelatihan para pengemudi dapat mengendarai kendaraannya dengan rasa tanggung jawab.

Baca juga: Berita F1 : Esteban Ocon Diisukan Membela Force India Musim Depan

“Gunakan semua pengetahuan berharga yang telah kalian dapatkan dalam beberapa minggu terakhir ini hingga menjadi kebiasaan. Keselamatan berkendara tidak hanya penting untuk diri kita sendiri, tapi juga untuk pengendara lainnya di jalan raya,” ujar Rio pada Sabtu (5/11/2016).

Dalam acara tersebut Rio menandatangani deklarasi 10 Golden Rules keamanan berkendara dari FIA (Federasi Internasional Automotif). Hal tersebut dilakukan untuk mengukuhkan komitmen pengendara yang bertanggung jawab. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

CAPTCHA Image
Refresh Image

*

x

Check Also

Berita MotoGP : Ducati Dinilai Belum Dapat Performa Terbaik di Lintasan Kering

Berita MotoGP : Ducati Dinilai Belum Dapat Performa Terbaik di Lintasan Kering

Selangor – General Manager Ducati Corse Luigi ‘Gigi’ Dall’Igna semringah. Sebab, motor timnya tampak melaju ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis