Jakarta – Kembang kol dapat disulap menjadi sajian nikmat yang pasti membuat Anda ketagihan. Yaitu dengan membuat kembang kol kare panggang.
Berikut resep praktisnya. Selamat mencoba.
Bahan-bahan:
400 gram kembang kol
1 sdm bubuk kare
1 sdm bubuk kunyit
40 gram unsalted butter, lelehkan
2 sdm minyak zaitun
1 sdm bubuk bawang putih
1/2 sdt garam
lada bubuk secukupnya
daun kari secukupnya
Baca juga: Resep Spesial : Fillet Tuna Asam Manis
Cara membuat:
1. Potong-potong kembang kol.
2. Masukkan bubuk kare, bubuk kunyit, dan unsalted butter. Aduk rata.
3. Tuangkan minyak zaitun dan bawang putih.
4. Taburi garam, lada, dan daun kari.
5. Taruh di atas loyang.
6. Panaskan oven, panggang sampai matang.
(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)