Jakarta – Saat hamil, ibu mengandung kerap mengonsumsi kacang hijau. Hal tersebut dilakukan agar rambut bayi lebat. Biasanya, kacang hijau tersebut diolah menjadi bubur.
Menurut pakar gizi Leona Victoria Djajadi, MND, secara ilmiah belum ada bukti bahwa kacang hijau bisa melebatkan rambut. Namun demikian, secara nutrisi kacang hijau memang baik dikonsumsi oleh ibu hamil karena merupakan sumber vitamin dan mineral alami.
“Rambut anak biasanya genetik, tidak ada pengaruhnya dengan mengonsumsi kacang hijau atau tidak,” tutur Victoria pada Senin (17/10/2016).
Dia melanjutkan, kacang hijau cukup kaya akan nutrisi dengan protein dan vitamin, termasuk vitamin E. Asupan ini pun sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh ibu hamil guna memenuhi kebutuhan nutrisi dan kandungan lemak tak jenuhnya baik untuk membantu perkembangan otak janin.
Sama seperti kacang hijau, air kelapa yang disebut-sebut bisa menebalkan rambut bayi juga sampai saat ini dikatakan oleh Victoria belum memiliki bukti ilmiah.
Baca juga: Pola Makan Anak Dapat Terganggu karena Kurang Tidur
“Tapi bukan berarti percuma, tetap air kelapa baik dikonsumsi ibu hamil. Kan lebih baik minum air kelapa dibanding es teh manis, karena air kelapa kandungan nutrisinya tinggi,” tambahnya.
“Selain sebagai sumber protein nabati yang tinggi, kandungan karbohidrat dan mineral di dalamnya juga cukup tinggi. Kalsium dan fosfor adalah contoh mineral yang terkandung pada kacang hijau. Tentunya kebutuhan gizi ibu hamil berbeda dengan wanita biasa. Dalam hal ini intinya kelapa muda dan kacang hijau baik untuk dikonsumsi oleh wanita hamil,” tutur dr Erza. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)