Manchester – Pada laga pekan kedelapan Liga Primer Inggris, Manchester United akan bertandang ke Stadion Anfield, Senin (17/10/2016) malam waktu setempat, atau Selasa (18/10/2016) dini hari WIB. Banyak yang memprediksi bahwa pertandingan tersebut nantinya akan berlangsung dengan sangat sengit.

Juan Mata: Pertandingan Melawan Liverpool Selalu Berjalan Menegangkan

Mengenai hal itu, Gelandang Manchester United Juan Mata menuliskan pandangannya dalam blog pribadinya. Mata juga menceritakan tentang pengalamannya menghadapi Liverpool. Mantan gelandang Chelsea itu turut berkontribusi dalam lima gol dari empat laga terakhirnya menghadapi Liverpool (tiga gol, dua assist). Pemain yang kini menginjak 28 tahun itu ingin mempersembahkan hasil terbaik dan membuat para fans bisa bahagia.

“Seperti yang Anda bisa bayangkan, ini bukan hanya sekedar pertandingan sepakbola biasa,” tulis Mata dalam postingan terbaru di blog pribadinya.

“Pertandingan ini selalu berjalan dengan sangat intens, menegangkan, dan sangant memacu adrenalin. Saya harap kami bisa menunjukkan permainan yang bagus dan mencatatkan skor yang bagus bagi kita [Man United beserta fans].”

“Saya telah beberapa kali bermain di Anfield dengan beberapa hasil bagus dan buruk, tapi saaya lebih memilih mengingat momen-momen menyenangkan beberapa tahun terakhir ini,” tulis pemain asal Spanyol itu.

“Kami merasa memiliki keistimewaan bisa menjadi bagian dari pertandingan yang punya tradisi dan rivalitas sejak lama, dan kami akan memberikan kemampuan terbaik untuk membuat para fans senang,” tambahnya.

(bimbim – www.harianindo.com)