Motegi – Dani Pedrosa adalah salah seorang rider Repsol Honda. Belum lama ini dia mengungkapkan sangat sedih. Sebab, dirinya tidak bisa mengaspal di seri ke-15 Sirkuit Motegi, Jepang. Dia harus beristirahat lantaran terlibat kecelakaan tunggal. Akibatnya, dia mendapat cedera dan dipulangkan ke Spanyol.
Peristiwa kecelakaan fatal itu terjadi di menit akhir sesi latihan bebas kedua (FP2). Pedrosa yang saat itu berada dalam kecepatan maksimum, kehilangan kendali ketika akan menaklukkan tikungan ke-11.
Rider asal Spanyol tersebut mengalami patah tulang selangka kanan dan harus terbang ke Spanyol untuk mendapatkan perawatan intensif. Lantas, Pedrosa yang sukses keluar sebagai juara pertama di Sirkuit Motegi berharap proses penyembuhannya bisa berlangsung cepat, agar ia bisa kembali mengaspal.
Baca juga: Berita MotoGP : Rossi Tegaskan Sangat Suka dengan Sirkuit Motegi
”Saya sangat sedih dengan apa yang terjadi, karena saya sudah tak sabar untuk balapan di kandang sendiri dan salah satu trek favorit saya,” ujar Pedrosa sebagaimana diberitakan Crash pada Jumat (14/10/2016).
”Saya tiba-tiba terpelanting dari motor dan kehilangan kendali pada bagian belakang ketika memasuki tikungan ke-11. Tak banyak yang bisa diceritakan. Saat ini, saya hanya fokus pada proses penyembuhan untuk bisa kembali membalap,” tuntas pembalap berusia 31 tahun tersebut. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)