Jakarta – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, beberapa waktu yang lalu menghimbau kepada para warga dan juga persiapan Pilkada DKI Jakarta ini nanti takkan disertai dengan isu Suku Agama Ras Antargolongan (SARA). Seperti saat berbicara di Balai Kota, Jakarta, Kamis (11/8/2016), Djarot menuturkan jika jangan lah untuk membeda-bedakan orang atas dasar keyakinan beragama.
Djarot pun menegaskan jika INdonesia ini mempunyai ideologi yakni Pancasila sehingga seharusnya tak lagi untuk mempersoalan faktor-faktor itu dan INdonesia ini terlampau luas. Djarot menambahkan bahwa sebaiknya mari kita bisa saling menghormati satu sama lain.
Memang, imbauan dari Djarot ini disampaikan karena beberapa waktu yang lalu dikhawatirkan adanya isu SARA dalam Pilkada DKI Jakarta mendatang. Hal ini tak lain karena Ahok yang mana merupakana keturunan Tionghoa dan juga beragama Kristen.
Bahkan, pada hari Rabu kemarin diskusi dari Hizbut Tahrir Indonesia bertemakan “Tolak Ahok, Tolak Pemimpin Kafir”. Selain itu ada juga wacana dari Ahmad Dhani mengenai penolakan terhadap Ahok dan upaya puluhan ribu spanduk yang disiapkannya untuk melawan Ahok. (Rini Masriyah – www.Harianindo.com)