London – Bagi kalian yang saat ini mempunyai sejumlah foto di Facebook maka harus memperhatikan hal berikut ini. Beberpaa waktu yang lalu pihak Facebook sudah menyatakan akan menghapus semua foto pengguna yang maan telah disinronisasi ke aplikasi utama Facebook dan hal ini akan dilakukan pada tanggal 7 Juli 2016.
Oleh karena itu, bagi kalian para pengguna Facebook diharapkan segera mengunduh aplikasi moments dan memindahkan semua dokumen foto itu ke dalam aplikasi itu sebelum 7 Juli 2016. Fitur sinkronisasi merupakan fitur penyimpanan foto milik Facebook yang dirilis pada 2012 lalu dan memungkinkan meninkronkan foto dari ponsel ke album di Facebook.
Seperti yang dilansir The Guardian, Senin(13/6/2016), Facebook memberitahukan jika foto yang disinkronisasi ke abum Facebook akan segera dihapus dan akan dialihkan ke aplikasi Moments, yang mana merupakan aplikasi baru di FB, Pada pernyataan itu juga ditambahkan jika kalian masih ingin menyimpan foto-foto maka segera download Moments dan segera untuk foto sebelum tanggal 7 Juli 2016. (Rini Masriyah – www.Harianindo.com)