Jakarta – Apabila ditinjau dari aspek psikologi, kebiasaan makan ternyata menggambarkan kepribadian seseorang.
Percaya atau tidak, Anda bisa mengecek kebenarannya di sini seperti dilansir dari metrotvnews.com (Rabu, 8/6/2016):
1. Lambat
Orang yang makannya lambat tidak terlalu ambisius dalam menjalani hidup. Di tempat kerja, orang tipe ini biasanya tidak pernah terburu-buru dalam mengerjakan sesuatu. Mereka tak mau terburu-buru karena takut tidak teliti, sehingga nantinya harus mengulang pekerjaan.
2. Cepat
Orang yang makan dengan cepat fokus menghabiskan makanannya. Mereka bahkan tidak peduli apakah makanan mereka sudah dikunyah dengan baik atau belum. Orang tipe ini memiliki kepribadian berani ambisius, dan multitasking. Kompetisi yang sehat menjadi favorit mereka.
3. Tidak suka orang lain menyentuh makanan Anda
Jika Anda adalah seseorang yang memiliki masalah dengan orang-orang menyentuh makanan Anda, ini menunjukkan Anda memiliki sifat yang sangat terorganisir. Anda ingin menjaga segala hal agar rapi dan bersih. Di tempat kerja, Anda cakap menangani tugas-tugas.
Dalam hubungan, Anda selalu ingin berbagi tanggung jawab. Namun, saking terorganisirnya, tipe ini kerap membuat orang tak nyaman dan jengah.
4. Suka mencoba makanan baru
Anda tipe orang yang suka petualangan. Anda hampir selalu di sukai di mana pun karena sifat Anda yang menyenangkan.
Begitu pula di tempat kerja, Anda selalu memberikan ide-ide unik.
5. Konsisten pada satu makanan
Tipe ini berorientasi pada detail, baik dalam berpikir maupun bertindak. Dalam pekerjaan, Anda sangat berhati-hati.
6. Pilih-pilih makanan
Anda tipe perfeksionis, sekaligus perhitungan. Anda tak akan memilih, jika belum tahu apa untung dan rugi dari pilihan tersebut.
7. Penyuka makanan manis
Penyuka makanan manis adalah orang yang baik hati dan tenang. Anda juga merupakan pendengar yang baik.
8. Penyuka makanan asin
Orang-orang yang lebih suka menyantap makanan asin biasanya tidak takut untuk berbagi pendapat dan ide mereka kepada orang lain.
9. Penyuka makanan pedas
Orang tipe ini umumnya tidak suka jka pendapatnya ditentang. Mereka juga terkenal keras kepala, dan sangat obsesif. (Yayan – www.harianindo.com)