Jakarta – Pengumpulan KTP untuk Ahok memang saat ini sudah hampir mencapai 1 juta, yang mana memang target yang dicanangkan oleh sang Gubernur DKI Jakarta sedari awal. Oleh karena itu maka banyak kalangan yang tentunya tertarik untuk menagih janji dari sang politikus Gerindra Habiburokhman dimana dirinya berjanji akan terjun bebas dari Monas seandainya benar 1 juta KTP berhasil dikumpulkan.
Salah satu pihak yang ingin menagih janji tersebut adalah Koordinator Jokowi Ahok Social Volunteer (Jasmev) Kartika Djoemadi. Seperti saat berbicara di Jakarta, Selasa (24/5/2016), Kartika mengatakan bahwa sebentar lagi kita akan dapat menyaksian acara terjun bebas dari monas dan hal itu diketahui dari update media sosial.
Kartika menuturkan bahwa salah satu sahabat kita bernazar jika KTO dukungan untuk Ahok ini mencapai 1 juta maka dia (habiburokhman) akan terjun bebas dan sekarang ini nyatanya tinggal sekitar 100ribu an lagi, sehingga detik-detik itu akan ditunggu-tunggu sekarang.
Memang, beberapa bulan yang lalu Habiburokhman ini dengan yakinnya jika KTP untuk Ahok takkan bisa terkumpul sebanyak 1 juta. Oleh karena itulah janji turun di Monas pun dilontarkannya meski kini bisa jadi boomrang sendiri baginya. (Rini Masriyah – www.Harianindo.com)