Home > Ragam Berita > Nasional > Program Sosial Baru Ridwan Kamil, Family Help Family

Program Sosial Baru Ridwan Kamil, Family Help Family

Bandung – Ridwan Kamil memang dikenal sebagai sosok Walikota yang sering membikin beberapa program yang inovatif ataupun bersosial kepada warga Bandung. Dalam waktu dekat ini, Pemerinah Kota Bandung akan meuncurkan sebuah program yang beranama Family Help Family, yang mana merupakan sebuah program untuk membantuk keluarga yang tidak mampu.

Program Sosial Baru Ridwan Kamil, Family Help Family

Pada saat berbicara dengan wartawan di Balai Kota Bandung, Selasa (23/2/2016), Ridwan Kamil menyatakan bahwa nantinya akan ada sebanyak 60ribu keluarga yang tak mampu di Kota Bandung akan dicarikan juga sebanyak 60ribu keluarga yang mampu untuk membantuknya sebagai keluarga asuh.

Emil mengatakan bahwa pada nantinya keluarga ini akan ngurusin anak, ibu, bapak, dan dibantu semuanya dan senoga masalah sosial tak selalu mengandalkan pemerintah. Walikota berjiwa muda ini menambahkan bahwa kenapa program ni bernama bahasa Inggris karena yang curhat ingin membantu tak hanya orang Indonesia saja namun orang kaya luar negeri juga ingin ngebantu.

Ridwan Kamil menuturkan bahwa harapannya dengan adanya program ini maka nantinya ga selalu harus berupa duit namun dikasih kesempatan, seperti ibunya dikasih modal kerja, anaknya dikasih beasiswa, dan bapaknya disuruh kerja sehingga keluarga itu bisa maju. (Rini Masriyah – www.Harianindo.com)

x

Check Also

Djarot Berikan Syarat kepada Masyarakat untuk Pendirian Bangunan di Pinggir Kali

Djarot Berikan Syarat kepada Masyarakat untuk Pendirian Bangunan di Pinggir Kali

Jakarta – Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, mengizinkan pendirian bangunan di pinggir sungai atau ...