Jakarta – Ikan salah satu bahan makanan yang sangat nikmat bila dimasak dengan cara dibakar atau dipanggang. Masakan yang satu ini sangat pas disajikan untuk makan siang ataupun makan malam.
Dalam kesempatan kali ini, Harian Indo akan menampilkan resep olahan ikan bawal yang bernama “Ikan Bakar Madu”. Resep ini dikutip dari buku Resep Masakan Pilihan Keluarga: Ikan, karya Rih Lasmiatik, Selasa (23/2/2016).
Bahan-bahan:
1 ekor (500 gr) ikan bawal, bersihkan
1 buah jeruk nipis
3 sdm minyak, untuk menumis
200 ml air
1 sdt kaldu bubuk rasa ayam
Margarin, secukupnya
Bumbu yang dihaluskan:
5 butir bawang merah
5 siung bawang putih
½ sdt merica
½ ruas jahe
½ ruas kunyit
1 sdt gula merah
2 butir kemiri
1 sdm madu
Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Belah ikan tanpa putus dari perut ke bagian punggung. Lumuri dengan air jeruk nipis dan sedikit garam;
2. Tumis bumbu halus hingga harum. Tuangkan air dan bubuhi kaldu, masak hingga mendidih dan mengental. Angkat;
3. Olesi ikan dengan tumisan bumbu dan margarin hingga rata. Panggang di atas bara api sambil dibolak-balik dan diolesi sisa bumbu dan margarin hingga kedua sisinya matang. Angkat;
4. Sajikan bersama sambal dan lalapan.
Selamat mencoba ~ !
(Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)