Sororng – Seorang perwira TNI berpangkat mayor naik pitam kepada petugas keamanan Bandara Domine Eduard Osok (DEO) Sorong, Papua Barat, Selasa (16/2/2016). Hal tersebut terjadi lantaran petugas keamanan itu melakukan keteledoran yang cukup fatal.
Senjatanya Tak Diawasi, Perwira TNI Ini Marahi Petugas Bandara
Dilansir dari Kompas.com, Rabu 917/2/2016), perwira dari Batalyon Marinir Sorong tersebut marah karena senjata api miliknya, dan dua pistol lainnya milik anggota Polres Raja Ampat ditelantarkan di atas meja begitu saja. Ketiga senjata api itu memang diserahkan sebagai bagian dari pemeriksaan keamanan rutin di Bandara DEO Sorong.

Perwira TNI ini juga sempat bersitegang dengan kepala perwakilan sebuah maskapai yang sebelumnya meminta perwira itu dan dua anggota Polres tadi untuk “menanggalkan” senjatanya selama di perjalanan.

Untuk lebih lengkapnya, silahkan simak cuplikan berikut ini:

Kompas TV Senjatanya Tak Diawasi, Perwira TNI Ini Marahi Petugas Bandara