Jakarta – Salah satu jenis seafood yang paling populer adalah cumi-cumi. Cumi-cumi sering disajikan dalam berbagai bentuk mulai dari tumis hingga calamary.
Sayangnya, banyak orang, terutama ibu-ibu rumah tangga, yang kurang tepat mengolah daging cumi sehingga ketika dikonsumsi, dagingnya masih terasa alot dan bahkan amis.
Berikut Harian Indo hadirkan rahasia menggoreng cumi-cumi sehingga tidak lagi alot dan menimbulkan bau amis seperti dilansir dari vemale.com (Selasa, 16/2/2016):
Gunakan metode deep fry atau menggoreng dengan minyak banyak sehingga seluruh bagian cumi akan terendam dengan sempurna.
Masukkan cumi ke dalam penggorengan saat minyak panas sekitar 180 derajat Celcius. Ini biasanya ditandai dengan minyak yang mulai berasap.
Goreng cumi selama 1-2 menit saja Ladies. Menggoreng cumi terlalu lama akan menyebabkannya jadi alot.
Untuk menghindari bau yang amis bersihkan cumi dari selaputnya dan lumuri dengan air jeruk.
Semoga informasi ini berguna bagi Anda dan selamat mencoba! (Yayan – www.harianindo.com)