Home > Ragam Berita > Rini Soemarno dan Sudirman Said Terancam Dipecat

Rini Soemarno dan Sudirman Said Terancam Dipecat

Jakarta – Mantan juru bicara Presiden RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Adhie Massardi meyakini bahwa beberapa menteri dalam kabinet Joko Widodo bakal di reshuffle.

Adhie mengambil dua nama yakni Menteri Badan Usaha Milik Negara Rini Soemarno serta Menteri ESDM Sudirman Said.

“Bisa saja masuk ada kloternya kedua ada pencopotan Menteri Rini dan Sudirman Said,” ujar Adhie Massardi di kawasan Matraman, Jakarta, Sabtu (26/12/2015).

Namun, perkiraan tersebut masih tergantung dari keputusan Presiden Joko Widodo.

Akan tetapi Adhie merasa yakin lantaran dirinya berkaca dari mundurnya RJ Lino dari Dirut Pelindo II. Ia juga menambahkan bahwa Pansus Pelindo sudah bagus dengan dicopotnya RJ Lino dari jabatannya sebagai Dirut Pelindo.

“Saya melihat di KPK pasti akan berlanjut seperti Nazarudin sampai Jero Wacik ditangkap KPK kan. Pelindo ini terang benderang, nanti akan masuk orang-orang penting di atas Lino,” tutupnya.
(Rani Soraya – www.harianindo.com)

x

Check Also

Rencana Kepulangan Habib Rizieq Diundur lagi

Rencana Kepulangan Habib Rizieq Diundur Lagi

Jakarta – Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq sepertinya kembali menunda kepulangannya ke Indonesia. ...