Jadwal & Prediksi Hamburg SV VS Bayern Munchen, Kesempatan Bagi Pemain Pelapis
advertisement:29/10/2014
Hamburg – Bintang-bintang Bayern Munchen akan melawat ke Imtech Arena di kota Hamburg pada Kamis (30/10/2014) dini hari. Seperti dilansir dari Bleacher Report (Selasa, 28/10/2014), laga DFB Pokal yang mempertemukan dua tim dengan sejarah panjang di ranah Jerman ini sejatinya merupakan salah satu laga terpanas yang dinanti-nanti oleh seluruh pengamat sepakbola. Namun memburuknya performa Hamburg SV membuat laga ini nampaknya akan menjadi berat sebelah.
Hamburg kini tengah berjuang di papan klasemen Bundesliga setelah hanya meraih enam poin dan tenggelam di peringkat ke-16. Bandingkan dengan armaada Pep Guardiola yang dengan nyaman bertengger di puncak klasemen. Meski demikian hasil imbang tanpa gol Bayern di laga terakhir membuat tim ini mungkin akan sedikit tertekan seandainya tidak membuat gol cepat di Imtech Arena.
Baca juga:
Jadwal & Prediksi Manchester City VS Newcastle United, Ujian Berat The Citizen
Info Liga Jerman: Bayern Munchen Ramaikan Perburuan Victor Valdes
Pemain Hamburg yang patut diwaspadai oleh Philipp Lahm cs adalah Pierre-Michel Lasogga. Pemain berusia 22 tahun ini memiliki potensial untuk menjadi pembeda di laga-laga besar. Lasogga memiliki segalanya untuk membuat ancaman di lini belakang Bayern yang diisi oleh Jerome Boateng maupun Dante. Mehdi Benatia dipastikan absen karena memiliki skorsing satu pertandingan setelah menerima kartu merah di Coppa Italia saat masih membela AS Roma musim lalu.
Kemungkinan Guardiola untuk melakukan rotasi pemain sudah tercium oleh media di Jerman. Padatnya jadwal Die Roten di level domestik maupun Eropa membuat nama-nama seperti Xherdan Shaqiri, Pierre Emile Hojberg, Rafinha, dan Claudio Pizarro kemungkinan besar akan dimainkan. Bayern haruns waspada mengingat fase gugur DFB Pokal hanya dilakukan sekali dan tidak ada kesempatan kedua di kandang sendiri. Harian Indo masih yakin Bayern akan tetap melaju ke babak berikutnya. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)