Jakarta – Pemilu presiden Indonesia telah dilakukan pada hari ini, Rabu 9 Juli 2014. Berdasarkan exitpoll yang dilakukan oleh Indonesia Reserch Centre (IRC), pasangan Prabowo Subianto – Hatta Rajasa masih mengungguli pasangan lawannya, Joko Widodo – Jusuf Kalla.
Perhitungan exitpoll dari IRC hingga pukul 11.50 WIB, dihitung dari 77 persen suara yang masuk, Prabowo-Hatta memperoleh 52,30 persen suara sementara Jokowi-JK memperoleh 47,70 persen.
Exitpoll merupakan satu cara penghitungan melalui wawancara kepada para pemilih yang baru saja mencoblos di TPS. Responden wawancara ini dipilih secara acak.
Adapun, sebelumnya IRC sempat mengeluarkan sebuah hasil survey mengenai elektabilitas dari capres dan cawapres yang akan “bertanding” di pilpres ini. Dari hasil tersebut, Prabowo-Hatta mendapat 47,5 persen sementara Jokowi-Jk memperoleh 43 persen. Hasil survey terakhir menunjukkan perubahan, dimana Prabowo-Hatta memperoleh 51 persen, sementara Jokow-JK 47 persen. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)