
(Sumber foto: GSM Arena)
Perangkat canggih yang “berwujud” seperti jam tangan ini bisa diperoleh secara online melalui Google Play Store. Harga yang ditawarkan pun berbeda-beda di tiap negara. Adapun untuk pasar AS, LG G Watch dibanderol dengan harga $299, atau senilai dengan Rp 3,5 jutaan.
Adapun beberapa negara tambahan yang juga disambangi oleh produk ini antara lain Brazil, Meksiko, Rusia, Singapura, an Selandia Baru. Untuk negara-negara ini, LG G Watch hanya tersedia secara offline, di retailer-retailer (toko-toko) pilihan LG.
LG G Watch memiliki layar touchscreen 1,65-inchi dengan resolusi 280 x 280 pixel, dijalankan dengan prosesor berchipset Qualcomm Snapdragon 400 yang berjalan di 1,2 GHz, RAM sebesar 512MB, ruang penyimpanan data sebesar 4GB, memiliki Bluetooth 4.0, dan ditenagai oleh baterai 400 mAh. LG G Watch juga anti air dan debu, bersertifikat IP67. Produk canggih ini ditawarkan dalam dua varian, yaitu White Gold dan Black Titan. (Rani Soraya – www.harianindo.com)