Bahia – Jerman mengawali perjalanan di Piala Dunia dengan sempurna. Die Mannschaft sukses menggebuk rival terberatnya di Grup, Portugal, dengan skor meyakinkan, 4-0. Seperti dilansir dari The Guardian (Senin, 16/6/2014), pemain tengah Bayern Munchen, menjadi bintang malam tadi dengan sumbangan hattricknya sementara bek Borussia Dortmund, Mats Hummels melengkapi derita Portugal dengan tandukannya dari skema corner kick.
Di tengah cuaca panas di Arena Fonte Nova, Salvador, Bahia. Terlihat jika permainan Portugal kurang tertata rapi. Beberapa kali para pemain salah berkomunikasi dengan rekan-rekannya. Meski dihuni beberapa pemain bintang termasuk pemain terbaik dunia 2014, Cristiano Ronaldo, pemain-pemain Portugal nampak kebingungan ketika bertahan maupun menyerang.
Hal berbeda terjadi di Jerman, Philipp Lahm cs terlihat lebih sabar dan baik dalam mengolah bola. Taktik Joachim Loew yang tidak menurunkan striker murni pun terlihat berjalan baik terutama ketika gol pertama lahir di menit 11. Pelanggaran Joao Pereira terhadap Mario Gotze di kotak penalti membuat wasit menghadiahkan penaloti kepada Jerman. Muller mengawali hattricknya dengan melaksanakan eksekutor penalti. Hummels menyusul membuat gol di menit 32 setelah menerima tendangan sudut Toni Kroos.
Petaka bagi Portugal datang di menit 37. Pepe yang menunjukkan sikap tidak sportif terhadap Muller diganjar kartu merah langsung oleh wasit. Kekalahan Portugal pun seakan tinggal menunggu waktu.
Benar saja, di menit-menit akhir babak pertama, Kroos lagi-lagi membuat assist dengan mengirim bola kepada Muller yang dengan dingin menembak dari dalam kotak penalti. Babak pertama berakhir dengan keunggulan 3-0 bagi Jerman. Di babak kedua, Muller membuat hattrick dengan golnya di menit 78. Gol ini menjadi penutup kemenangan 4-0 Jerman atas Portugal di babak pembuka Grup G Piala Dunia Brasil 2014. (Choirul Anam – www.harianindo.com)