Mario Gomez Anggap Musim Ini Sebagai Musim Terburuk Sepanjang KarierFlorence – Mario Gomez melabeli musim debutnya bersama Fiorentina sebagai musim terburuk yang pernah ia alami di sepanjang kariernya. Hal tersebut tak terlepas dari cedera yang berulang-kali menimpa pemain berkebangsaan Jerman tersebut, yang membuat kesempatannya bermain di lapangan hijau menjadi berkurang drastis. Apalagi setelah namanya tidak tercantum dalam susunan skuat timnas Jerman yang akan dibawa Joachim Loew ke ajang Piala Dunia 2014 di Brasil, seakan melengkapi mimpi buruk Gomez di akhir musim ini.

Seperti dilansir dari FourFourTwo (Kamis, 8/5/2014), striker berusia 28 tahun tersebut bergabung dengan La Viola dari Bayern Munchen pada Juli tahun lalu dan musim debutnya di tanah Italia langsung dihantui oleh cedera lutut. Sepanjang musim ini, total Gomez hanya membuat 15 kali penampilan dalam skuat asuhan Vincenzo Montella dan bahkan belum mendapat kesempatan bermain sejak Maret lalu karena cedera pada lututnya yang tak kunjung pulih.

Kondisi tersebut membuat Joachim Loew, pelatih timnas Jerman, memutuskan untuk tidak memasukkan nama Mario Gomez dalam 30 daftar nama pemain yang masih akan diseleksi lagi untuk dibawa ke Brasil.

Mario Gomez tampaknya tak bisa menyembunyikan kekecewaan yang dirasakannya sepanjang musim ini, melalui akun Facebook miliknya ia mengungkapkan sangat kesal karena telah melewatkan liga dan final Coppa Italia bersama Fiorentina, dan sekarang makin lengkap setelah dirinya dipastikan melewatkan Piala Dunia bersama timnas Jerman.

Walaupun sempat merasa akan segera pulih dan kembali ke performa terbaik, namun cedera lutut yang dialaminya ternyata tak kunjung membaik yang membuatnya menyatakan jika ini merupakan musim terburuk sepanjang karirnya dan makin buruk setelah dirinya tak dipanggil timnas. Namun Gomez masih dapat berbesar hati, karena di sepakbola segalanya bisa terjadi, ia akan segera kembali seperti dulu dan saat ini dirinya hanya bisa berharap rekan-rekannya di timnas Jerman dapat mengangkat trofi Piala Dunia di Brasil. (Choirul Anam – www.harianindo.com)