Manchester – Sir Alex Ferguson meyakini jika caretaker Manchester United saat ini, Ryan Giggs, yang sejatinya masih berstatus pemain United bisa menukangi Setan Merah dengan status manajer permanen. Seperti dilansir dari Soccerway (Sabtu, 26/4/2014), Ferguson yakin jika mantan anak didiknya tersebut memiliki kapabilitas untuk memimpin Setan Merah bahkan hingga beberapa musim ke depan.
“Saya kira Giggs adalah sosok yang harus dipertahankan oleh pihak klub untuk menjadi pelatih tetap. Dia mempunyai pengalaman bersama Manchester United selama 20 tahun. Saya memperkerjakannnya saat dirinya masih berusia 13 tahun,” ujar Fergie.
Giggs kini menjabat sebagai pelatih interim. Pemain berkewarganegaraan Wales ini memanggil beberapa rekan seangkatan Class of 92 seperti Nicky Butt dan Paul Scholes untuk membantunya membangun kembali United. Setan Merah kini memiliki sisa tiga pertandingan di Premier Leagu yang harus dijalani. Kini koleksi poin United sebanyak 57 poin di peringkat tujuh, berjarak enam poin dari penghuni peringkat enam, Tottenham Hotspur. (Choirul Anam – www.harianindo.com)